Konvoi Sepeda Motor Berujung Malapetaka, Pelaku Tabrak Kakek 75 Tahun Hingga Tewas

TRIBUN-MEDAN.COM – Beredar sebuah video memperlihatkan ketegangan warga dengan sejumlah pengendara sepeda motor, Minggu (17/1/2021).

Sunday Morning Ride (Sunmori) seharusnya menjadi kegiatan yang sangat menyenangkan dan memupuk rasa persaudaraan.

Namun, sunmori yang terjadi di Jalan Lingkar Timur Jatigede, Sumedang, justru berujung malapetaka.

Aksi sunmori sekumpulan pemuda menyebabkan seorang kakek berumur 75 tahun meninggal dunia di tempat.

Pelaku merupakan anggota sunmori dan berhasil diamankan polisi.

Namun terlihat warga sekitar merasa tidak terima dengan pelaku.

Beberapa dari warga membawa sebuah golok yang kemudian diacungkan ke pelaku.

Bahkan pemotor yang melintas di jalan sempat diadang oleh warga.

Terdengar suara tangisan yang diduga keluarga dari korban.

Tampak seorang pengendara sepeda motor yang mengenakan helm putih ditarik oleh warga yang kesal.

Kekesalan warga tak sampai berujung pengerusakan yang berlebihan, lantaran di lokasi kejadian ada anggota TNI yang turut membantu polisi.

Anggota TNI berhasil meredam emosi warga hingga tak melakukan tindakan kriminalitas.

Warga pun terus berkumpul di titik lokasi kejadian.

Setelah itu beberapa pria menghampiri dua motor yang terlibat kecelakaan.

Salah satu motor yang diduga milik pelaku sampai dirusak warga.

Sebaiknya tetap berhati-hati saat berkendara sepeda motor, terlebih saat sedang konvoi.

Karena satu kesalahan kecil saja, bisa mengakibatkan peristiwa yang tidak diinginkan terjadi seperti dalam video tersebut.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini