Kendal (Kilnas.com) – Alfamart kembali menegaskan perannya sebagai toko komunitas dengan bergerak cepat membantu warga terdampak banjir di Kabupaten Kendal. Melalui program Corporate Social Responsibility (CSR), perusahaan ritel tersebut menyalurkan bantuan kebutuhan pokok kepada masyarakat yang terdampak, Senin (19/1/2026).
Bantuan yang diberikan berupa paket sembako, makanan siap saji, air mineral, serta berbagai kebutuhan harian lainnya. Di wilayah Pekauman, pendistribusian bantuan dilakukan melalui Posko Bencana yang berlokasi di Kantor Kelurahan Pekauman, guna memastikan bantuan diterima langsung oleh warga yang mengungsi.
Langkah ini merupakan bentuk respons cepat Alfamart menyusul banjir yang melanda sedikitnya tujuh wilayah di Kabupaten Kendal akibat intensitas hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir. Peristiwa tersebut menyebabkan ratusan warga terpaksa meninggalkan rumah mereka karena terendam air.
Corporate Communications General Manager Alfamart, Rani Wijaya, menyampaikan bahwa penyaluran bantuan ini adalah wujud kepedulian perusahaan terhadap masyarakat yang terdampak bencana.
“Alfamart turut berempati atas musibah banjir yang terjadi. Kami berharap bantuan ini bisa membantu memenuhi kebutuhan dasar warga selama masa pengungsian,” ujarnya.
Rani juga menuturkan bahwa dampak banjir tidak hanya dirasakan warga, tetapi juga sejumlah gerai Alfamart yang berada di kawasan permukiman turut terdampak genangan.
“Sebagai bagian dari komunitas, Alfamart merasakan situasi yang sama dengan masyarakat. Karena itu, kami ingin hadir dan berbagi untuk meringankan beban warga,” tambahnya.
Selain Pekauman, Alfamart juga menyalurkan bantuan serupa ke beberapa titik lain di Kabupaten Kendal yang terdampak banjir. Aksi ini menjadi bagian dari komitmen perusahaan untuk terus berkontribusi positif, terutama dalam situasi darurat kebencanaan.
Sementara itu, Lurah Pekauman, Titit Indiyani, mengapresiasi kepedulian dan respons cepat Alfamart terhadap warganya.
“Bantuan ini sangat bermanfaat dan langsung kami distribusikan kepada warga yang membutuhkan. Terima kasih atas kepedulian Alfamart,” katanya.
Melalui kegiatan kemanusiaan ini, Alfamart berharap dapat membantu proses pemulihan masyarakat terdampak sekaligus memperkuat peran dunia usaha dalam mendukung penanganan bencana di daerah.





































