Motorola kembali memperkuat posisinya di segmen smartphone kelas menengah dengan merilis Moto G Stylus 2025 pada Selasa, 8 April 2025. Perangkat ini hadir membawa daya tarik utama berupa ketangguhan fisik berstandar militer, serta fitur andal lainnya yang menunjang performa dan kreativitas pengguna.
Salah satu sorotan utama Moto G Stylus 2025 adalah sertifikasi IP68, yang berarti perangkat ini tahan terhadap debu dan mampu bertahan dalam air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. Tak hanya itu, ponsel ini juga lolos uji standar militer MIL-STD-810H, yang menjamin ketahanannya di kondisi lingkungan ekstrem.
Di sisi performa, perangkat ini ditenagai oleh Snapdragon 6 Gen 3, dipasangkan dengan RAM 8GB dan memori internal 256GB, memberikan ruang yang lega untuk multitasking dan penyimpanan. Layarnya mengusung panel AMOLED 6,7 inci beresolusi 1220 x 2712 piksel dan refresh rate 120Hz, dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 3.
Spesifikasi Kamera dan Fitur Unggulan
Untuk sektor fotografi, Moto G Stylus 2025 membawa dua kamera utama di bagian belakang, yakni:
- 50MP (f/1.8) sebagai kamera utama dengan OIS
- 13MP (f/2.2) kamera ultrawide
Keduanya mampu merekam video hingga kualitas 4K pada 30fps. Di bagian depan, tersedia kamera selfie 32MP, yang juga mendukung perekaman video 4K.
Smartphone ini juga dibekali baterai jumbo 5.000 mAh, dengan dukungan fast charging 68W, serta pengisian daya nirkabel 15W, cocok untuk pengguna aktif yang membutuhkan perangkat tahan lama dan fleksibel dalam pengisian ulang.
Harga Moto G Stylus 2025
Menurut laporan dari GSM Arena, Moto G Stylus 2025 dibanderol dengan harga sekitar US$399, atau kurang lebih Rp6,7 jutaan. Dengan spesifikasi dan fitur yang ditawarkan, perangkat ini cukup kompetitif di kelas menengah yang saat ini dipenuhi berbagai merek ternama.